6 Tool yang Biasa Digunakan Untuk Color Grading
Setiap video atau film pasti memiliki nuansa warna khusus yang memberikan kesan tertentu pada video. Nah suasana ini biasa didapatkan dengan proses color grading. Kamu harus dapat menguasai teknik color grading ini jika kamu menyukai fotografi atau videografi.
Pada pembuatan video atau film oleh eps-production, proses color grading akan dilakukan pada tahapan post production. Disaat proses produksi telah selesai, maka editor dapat menjalankan tugasnya termasuk pemberian nuansa warna pada film agar sebuah karya dapat lebih “hidup” dan sesuai dengan konsep yang diinginkan.
Baca Juga : 10 Rekomendasi Software Editing Adobe Dari Kami eps-production
Software apapun yang kamu gunakan untuk melakukan color grading, ada tool yang selalu digunakan di berbagai software-nya.
Yuk, kita bahas apa saja tool-nya.
- Brightness dan kontras
Untuk mengatur tingkat terang dan kontras dari sebuah video, kita membutuhkan tool brightness dan kontras. Umumnya, saat kamu mengubah level brightness atau tingkat keterangan, secara otomatis kontras dan biasanya exposure-nya pun akan berubah.
Jadi, pengaturan tingkat exposure juga dibutuhkan. Hal ini dilakukan agar kita mendapatkan keseimbangan cahaya dan video tetap terlihat bagus setelah mengubah brightness dan kontras dalam proses color grading.
- White balance
White balance digunakan untuk memengaruhi temperatur warna yang ada di video atau filmmu. Tool ini dilakukan dengan cara menambahkan warna yang berlawanan untuk membuat temperatur warna jadi lebih netral. Terkadang, foto atau filmmu bisa terlihat memiliki “cool tone” atau “warm tone” yang terlalu dominan. Dengan white balance, kamu bisa membuatnya menjadi lebih natural.
Baca Juga : 4 Teknik Dasar Edit Video untuk Kamu Para Pemula dari Kami eps-production.com
- Three-way color corrector
Tool ini digunakan untuk membantumu mengatur saturation, hue, contrast, dan brightness secara langsung dari satu fungsi. Jadi, saat melakukan color grading, kamu tidak perlu menggunakan tool lainnya. Akan tetapi, pada saat melakukan color grading dengan tool ini semuanya langsung berubah sekaligus dan hasilnya masih belum sesuai keinginan, kadang pengaturan satu persatu juga masih dibutuhkan.
- Unsharp mask dan sharpening tool
Tool ini bisa membuat video dan fotomu terlihat lebih tajam. Tapi jangan sampai menggunakan tool ini secara berlebihan, ya. Pasalnya, kalau sebuah video terlalu tajam, kualitasnya akan menurun dan tidak terlihat bagus.
- Curves
Curves adalah tool yang bisa digunakan untuk mengedit warna karena mampu mengubah warna, brightness, contrast, dan juga transparency. Untuk bisa memahami tool ini secara utuh, kamu harus terbiasa menggunakannya dan mempelajarinya sendiri. Akan tetapi, perlu diingat bahwa kurva horizontal akan mengurangi kontras, dan kurva vertikal akan meningkatkan levelnya.
- Color match
Kalau kamu ingin mengubah warna videomu sesuai dengan shot yang sudah ada, tool ini bisa kamu gunakan. Mungkin, sedikit penyesuaian tetap masih dibutuhkan setelahnya.
Baca Juga : Mengenal Perbedaan Editing Offline vs Online Dalam Video Dan Film
Tool di atas adalah dasar bagi kamu untuk melakukan color grading. Tentunya, agar semakin mahir, kamu harus terus berlatih dan menambah pengetahuan di bidang editing video. Selamat latihan…